Cerita Menarik di Balik Penyerahan Bantuan Rp 2 Triliun Putri Akidi Tio Gunakan Masker Sederhana

Ada cerita menarik di balik penyerahan bantuan Rp 2 triliun dari keluarga almarhum Akidi Tio yang mendadak viral di media sosial belakangan ini.
TRIBUN-MEDAN.COM - Akhirnya terungkap sosok perempuan yang berfoto menyerahkan bantuan sebesar Rp 2 triliun dari keluarga almarhum Akidi Tio ke Polda Sumatera Selatan, pada Senin (26/7/2021) kemarin.
Wanita tersebut bernama Heriyanti.
Ternyata Heriyanti merupakan anak bungsu dari almarhum Akidi Tio.
Sebelum bantuan sebesar Rp 2 triliun itu diserahkan, dokter keluarga Akidi Tio, Prof dr Hardi Darmawan menceritakan sedikit kisah Akidi Tio.
Menurut dr Hardi, Akidi Tio dulu adalah pasiennya.
"Saya kenal almarhum Pak Akidi itu sejak 1973 dulu itu pasien saya, orangnya memang low profile. Usahanya banyak mulai dari bangunan sampai teraso, perkebunan juga ada, tetapi memang orangnya sangat suka membantu sesama, pesan ke anak-anaknya juga begitu," ujar Hardi, kepada wartawan saat wawancara langsung secara virtual, Selasa (27/7/2021).
Heriyanti tampak sederhana dengan menggunakan masker sensi berwarna biru muda yang biasa dijual di apotek dengan harga Rp 1.500 hingga Rp 2.000 per biji. Bukan pula menggunakan masker yang seharga jutaan hingga puluhan juta.
Akidi Tio dan keluarganya juga low profile, hingga enggan diberitakan jika memberikan bantuan ke sesama. Maka tak heran jika sepak terjang Akidi Tio sebagai pengusaha sulit dilacak di media sosial, bahkan di pencarian Google.
Herdi bercerita, uang Rp Rp 2 triliun itu dikumpulkan oleh enam orang anak Akidi Tio yang masih hidup. Uang tersebut selanjutnya bakal diserahkan untuk membantu dalam penanganan Covid-19 di Sumatera Selatan.
0 Response to "Cerita Menarik di Balik Penyerahan Bantuan Rp 2 Triliun Putri Akidi Tio Gunakan Masker Sederhana"
Post a Comment