Jelang Brasil vs Argentina Neymar vs Messi yang Kurang Seru

Jakarta, CNN Indonesia --

Brasil vs Argentina akan bertemu pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Neo Quimica Arena, Sao Paulo, Senin (6/9) pagi WIB. Meski mempertemukan Neymar vs Lionel Messi, duel Brasil vs Argentina kali ini dipastikan akan kurang seru.

Brasil dan Argentina sedang dalam kepercayaan diri tinggi jelang pertemuan kedua tim. Brasil sukses mengalahkan Chile di Santiago, sementara Tim Tango menekuk tuan rumah Venezuela 3-1 di Caracas.

Argentina datang ke Sao Paulo untuk kali pertama sejak mengalahkan Brasil di final Copa America 2021, 10 Juli lalu. Brasil berambisi membalas kekalahan tersebut dan berusaha memperlebar jarak di puncak klasemen sementara Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL. Brasil saat ini masih unggul enam poin atas Argentina di puncak klasemen.


Sayang meski Neymar dan Messi, yang kini rekan setim di PSG bisa bermain, duel Brasil vs Argentina kali ini akan kurang gereget. Penyebabnya adalah Brasil tidak bisa diperkuat sembilan pemain yang berbasis di Premier League.

Pelatih Brasil Tite memanggil Alisson, Fabinho, Roberto Firmino (Liverpool), Ederson, Gabriel Jesus (Manchester City), Thiago Silva (Chelsea), Fred (Manchester United), Richarlison (Everton) dan Raphinha (Leeds). Namun, kesembilan pemain itu dilarang pergi meninggalkan Inggris terkait peraturan Covid-19.

Negera-negara di Amerika Selatan, termasuk Brasil, masuk daftar merah Pemerintah Inggris. Setiap orang yang pergi atau kembali ke Inggris dari Amerika Selatan harus menjalani isolasi mandiri selama sepuluh hari.

Kondisi itu membuat enam klub Liga Inggris memutuskan untuk tidak melepas pemain dari timnas Brasil. Menariknya tidak semua klub Premier League yang menahan pemain asal Amerika Selatan. Terbukti Argentina tetap bisa memanggil Emiliano Martinez dan (Aston Villa), serta duo Tottenham Hotspur, Cristian Romero serta Giovani Lo Celso.

Sebagai gantinya Tite memanggil sejumlah pemain veteran Brasil, seperti Hulk yang sudah lima tahun tidak memperkuat Selecao. Selain itu ada Miranda yang kali terakhir bermain untuk timnas Brasil pada 2019.

Banner Testimoni

Meski tidak diperkuat banyak pemain kunci, timnas Brasil tetap yakin bisa mengalahkan Argentina. Kepercayaan diri itu diungkap Everton Ribeiro yang mencetak gol kemenangan Brasil atas Chile dan kiper Weverton.

"Kami meraih tujuh kemenangan beruntun [di Kualifikasi Piala Dunia 2022] yang merupakan sebuah rekor, dan kami berharap bisa menjadikannya delapan kemenangan," ucap Everton dikutip dari Reuters.

Sementara Weverton mengatakan, "Ini akan jadi pertandingan berat dan kami akan berusaha mendapatkan istirahat yang cukup. Tite akan membuat kami siap, ini adalah derby dan pertandingan sulit. Kami berharap menang, itu target kami."

[Gambas:Video CNN]

(har)

Related Posts

0 Response to "Jelang Brasil vs Argentina Neymar vs Messi yang Kurang Seru"

Post a Comment