Preview dan Link Nonton Boruto Episode 215 Pertarungan Kedua Naruto dan Sasuke Melawan Isshiki

TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG-Anime Boruto Naruto The Next Generation episode 215 dijadwalkan akan tayang pada Minggu, 12 September 2021. Sebelum itu, mari baca previewnya terlebih dahulu.
Episode 215 akan melanjutkan cerita seri sebelumnya, namun akan ada adegan baru yakni petarungan jilid 2 antara Naruto dan Sasuke melawan Isshiki Otsutsuki.
Dalam episode 215 akan tersaji permulaan pertarungan apik antara duet Naruto dan Sasuke plus Boruto melawan Isshiki yang telah berenkarnasi di tubuh Jigen.
Preview
Berdasarkan preview singkat di episode sebelumnya, Naruto dan Sasuke yang telah mendapatkan arahan dari Amado untuk memusnahkan Isshiki karena dalam kondisi yang lemah langsung menyusun rencana.
Sementara Isshiki terpaksa menggunakan wadahnya, Jigen dalam pertarungan melawan Koji Kashin di markas Kara, setelah dirinya terjebak strategi Koji.
Isshiki dengan mudah berhasil melumpuhkan Koji Kashin dengan Shukunahikona dan Daikokuten, namun dirinya gagal melenyapkan Koji karena berhasil melarikan diri menggunakan Kuchiyose Boira Gama.
Isshiki yang sadar jika batas berakhir wadahnya hanya dua hari langsung menuju Konoha untuk mendapatkan Kawaki dan menempelkan segel karma kembali.
Sesampainya di Konoha, Isshiki ternyata kesulitan menemukan Kawaki.
Meskipun menggunakan byakugan, tetap saja tak ada tanda-tanda keberadaan Kawaki.
0 Response to "Preview dan Link Nonton Boruto Episode 215 Pertarungan Kedua Naruto dan Sasuke Melawan Isshiki"
Post a Comment