Uang Pendidikan Dorong Inflasi Agustus Begini Penjelasan BPS

VIVA â€" Badan Pusat Statistik (BPS) telah mengumumkan, inflasi pada Agustus 2021 mencapai 0,03 persen. Inflasi yang terjadi ini utamanya dipicu oleh terjadinya kenaikan biaya pendidikan atau uang sekolah dari tingkat SD hingga Perguruan Tinggi.
Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Setianto menjelaskan, berdasarkan kelompok pengeluaran, penyumbang utama inflasi pada Agustus 2021 berasal dari pendidikan sebesar 0,07 persen. Kelompok ini juga inflasi hingga 1,20 persen.
"1,20 persen ini cukup tinggi karena memang masa tahun ajaran baru yang terjadi Agustus ini menjadi momentum sekolah-sekolah untuk memperbaiki operasional kegiatan pendidikan," kata dia saat konferensi pers, Rabu, 1 September 2021.
Baca juga: Rahasia Jusuf Hamka Tetap Ekspansi Bisnis Jalan Tol saat Pandemi
0 Response to "Uang Pendidikan Dorong Inflasi Agustus Begini Penjelasan BPS"
Post a Comment